Mingguannya Combo buat olahan masakan, saya pilih olahan ikan setelah seharian bosan makan masakan lebaran. Ikan kakap diresep asli saya ganti dengan ikan tenggiri dimasak bumbu woku, yang terasa medok pedesnya.


Bahan-bahan : 

1/2 kg ikan tenggiri, potong2

1 sdm air jeruk nipis

1 lb daun pandan, simpul

3 lb daun jeruk, remas2

1 lb daun kunyit (skip)

1 bh tomat, potong2

1 btg daun bawang, potong kasar

1 btg serai, geprek

5 bh cabai rawit utuh

1 genggam daun kemangi

Secukupnya garam, gula, kaldu jamur


Bumbu dihaluskan ;

5 btr bawang merah

3 siung bawang putih

4 bh cabai merah keriting

6 bh cabai rawit

1 ruas jari jahe

1 ruas jari kunyit


Langkah


Lumuri ikan dengan jeruk nipis dan garam, diamkan sebentar, lalu cuci lagi








Tumis bumbu halus, bumbu rempah dan daun bawang








Tambahkan ikan, tomat dan cabai rawit








Tambahkan secukupnya air lalu beri garam gula dan kaldu jamur








Masak hingga bumbu meresap dan ikan matang, tambahkan daun kemangi (sesuai selera)